Refleksi Awal Tahun

Refleksi Awal Tahun


Apa yang membedakan malam tahun baru dengan malam lainnya? Apa yang membuat pagi ditanggal 1 Januari lebih istimewa daripada pagi di tanggal lainnya?

Itu semua karena kesepakatan konvensional tentang euforia kemeriahan tahun baru yang identik dengan perayaan besar-besaran, atau sekedar kilas balik tentang peristiwa maupun pencapaian di tahun sebelumnya. Malam senantiasa gelap dengan gemerlap bintang dan cahaya rembulan yang menghiasinya, dan pagi senantiasa sejuk dengan cahaya matahari dan rombongan gadis-gadis pesepeda yang menambah kesegarannya.

Tidak ada yang membedakan tahun 2021 dengan tahun-tahun sebelumnya, bahkan tidak ada yang membedakan pagi hari ini dengan pagi di hari-hari sebelumnya. Pagi akan senantiasa sejuk dan tahun akan berjalan sebagaimana mestinya.

Yang membedakan hari ini dengan hari-hari lainnya adalah pada diri anda sendiri, hal apa yang sudah anda lakukan pada hari ini? Target apa yang sudah anda capai pada hari ini?

Demikian pula dengan tahun 2020 menuju tahun 2021 kedepan, target apa yang sudah anda capai di tahun 2020? Apa yang ingin anda capai di tahun 2021? Usaha apa yang ingin anda lakukan untuk mencapai target anda di tahun 2021?

Kita akan dapat menikmati tahun dan benar-benar memahami hari ketika mampu melakukan hal-hal yang dapat merubah diri kita kedepannya. Terlepas dari hasil dari perubahan yang menuju ke arah negatif atau mampu membangun pribadi anda menjadi lebih baik.

Hari dan tahun hanya sebatas penanda pada lembar-lembar buku kehidupan, sudah sampai manakah anda membaca? dan sudah sampai manakah anda memahami?
Mari kita tanyakan pada pribadi kita masing-masing. Apa yang sudah kita lakukan pada hari ini? Dan pencapaian apa yang sudah kita dapatkan di tahun 2020 kemarin? Jika kita melewatinya bagaikan mengambil kuah dengan sendok terbalik, maka kita sudah kehilangan tahun 2020 kita kemarin.

Penulis: Sahabat Hasyimlondo (Bid. Pendidikan RayonAbdurrahman Wahid IAIDA Banyuwangi)

You may like these posts