SKK Perdana KOPRI Cabang Kota Bekasi Kuatkan Aswaja Sebagai Landasan

SKK Perdana KOPRI Cabang Kota Bekasi Kuatkan Aswaja Sebagai Landasan


TIMESPERGERAKAN.COM, BEKASI - KOPRI PMII Cabang Kota Bekasi menggelar Sekolah Kader KOPRI (SKK) Perdana di Gedung BBPP Kota Bekasi, pada Jum'at-Minggu (19-21/02).

Sahabat Elvin Nur Fadhila selaku ketua panitia mengatakan, "adanya kegiatan merupakan kebutuhan akan kader Putri PMII di Kota Bekasi pada khususnya dan Se-Jawa Barat pada Umumnya. Karena PMII merupakan Organisasi Kaderisasi, maka wajib adanya pelaksanaan SKK ini, sebagai wadah untuk meningkatkan skill kader KOPRI". 

Tema SKK kali ini adalah "Memperkuat Gerakan KOPRI sebagai Kader Progresif yang Berdaya Juang Berlandaskan Ahlussunnah wal Jama'ah". Maksudnya yakni sebuah harap yang mana dengan adanya kegiatan Sekolah Kader KOPRI (SKK) ini dapat memperkuat gerakan KOPRI yang berlandaskan Ahlussunnah wal Jama'ah serta sebuah harap kepada Kader KOPRI untuk menjadi pelopor gerakan yang selangkah lebih maju.

Perlu diketahui jumlah peserta yang mengikuti SKK perdana ini ada 14 orang, dengan rinciannya Internal Kota Bekasi 4 orang, Kab. Bekasi 2 orang, Kab. Bandung 2 orang, Kota Sukabumi 2 orang, Jakarta Selatan 2 orang, Kota dan Kab. Tasikmalaya masing-masing 1 orang. 

Selain itu, panitia mengambil 10 materi, di antaranya : Gerakan Perempuan di Indonesia (Hj. Vera Susanti, M. Pd), Sinergi dan Relasi KOPRI dengan Gerakan Multi Sektor (Sahabat Wulandari), Teknik Lobby dan Penguatan Jaringan (Sahabat Maya Muizatil Lutfillah), Analisis Patriarki (Sahabat Novita Ulya), Advokasi Kebijakan Publik Berbasis Gender (Wulansari Siroj), Stigmatisasi Budaya (Sahabati Aida Mardatillah), Penguasaan Media (Cak Ulung), Analisis Sosial Feminis (Sahabat Reni Murniati), Konsep Sex, Sexsualitas, dan Analisis Sosial Gender (Ibu Hanifah), Gerakan Perempuan berlandaskan Ahlussunnah wal Jama'ah (KH. Ahmad Iftah Siddiq).

"Masih banyak kekurangan pastinya dalam persiapan serta pelaksanaannya, karena ini adalah SKK Perdana PC PMII Kota Bekasi. Untuk itu, saya berharap semoga kegiatan SKK ini nantinya dapat semakin dikembangkan konsepnya, serta dapat selalu berinovasi atau menuangkan ide-ide gila yang dapat membuat organisasi PMII semakin menjadi luar biasa nantinya, dan semoga kegiatan SKK ini dapat dilaksanakan kembali oleh kepengurusan berikutnya di KOPRI PC PMII Kota Bekasi", pungkasnya.

Pewarta: Shomim, Editor: Ihza

You may like these posts