PMII Komisariat STIT Hafas Kota Subulussalam Menggelar Festival Anak Sholeh

PMII Komisariat STIT Hafas Kota Subulussalam Menggelar Festival Anak Sholeh


TIMESPERGERAKAN.COM, SUBULUSSALAM - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Komisariat STIT Hafas Kota Subulussalam dalam penyambutan bulan suci Ramadhan menggelar kegiatan Festifal Anak Sholeh sekaligus memperingati Isra' Mi'raj di Balai Pengajian Rahmatul Ummah kota Subulussalam, pada Rabu-Jum'at (07-09/04).

Penanggung jawab kegiatan Hamdani juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh sahabat-sahabat kepanitiaan, PCNU, Alumni PMII dan juga seluruh elemen masyarakat yang sudah ikut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan yang mulia ini. 

Dalam hal ini juga Najarudin Chaniago selaku ketua Komisariat STIT HAFAS juga menyatakan bahwa "kegiatan ini bukan hanya sebagai simbolis saja melainkan kegiatan yang nantinya akan melahirkan generasi yang Islami di tengah era Globalisasi yang kita rasakan saat ini dan rasanya tradisi yang seperti ini perlu di jaga dan di lestarikan" tuturnya

Berhubungan juga dengan salah satu program pemerintah kota Subulussalam yakni menjadikan kota sada kata menjadi kota santri, sehingga lahirlah generasi yang mengenali tuhan dan cinta akan agama yang dianutnya. Begitu juga dengan penyampaian ketua komasariat saat sambutannya sangat mendukung penuh program kadis pendidikan kota subulusalam yakni siswa kelas 6 ditunda kelulusannya sehingga siswa dan siswi tersebut dapat membaca alquran dengan baik dan benar.

1. Cabang perlombaan hafalan doa sehari hari putra/putri
2. Cabang perlombaan azan kelas 1-3 SD
3. Cabang perlombaan azan kelas 4-6 SD
4. Cabang perlombaan Tahfidzul Qur'an kelas 2 SD
5. Cabang perlombaan Tahfidzul Qur'an kelas 3 SD
6. Cabang perlombaan Tahfidzul Qur'an kelas 4 SD
7. Cabang perlombaan Tahfidzul Qur'an kelas 5 SD
8. Cabang perlombaan Tahfidzul Qur'an kelas 6 SD

Pewarta: Andri, Editor: Yakin

You may like these posts