Peran Kader PMII Memberikan Kontribusi Produktif Bidang Ekonomi Kreatif Masyarakat

Peran Kader PMII Memberikan Kontribusi Produktif Bidang Ekonomi Kreatif Masyarakat


Penulis: Sahabat Desvita Maharani (Kader PMII Komisariat Tadulako Kota Palu)

Definisi kader secara umum adalah orang atau kumpulan orang yang dibina oleh suatu lembaga kepengurusan dalam sebuah organisasi, baik sipil maupun militer yang berfungsi sebagai ‘pemihak’ atau membantu tugas dan fungsi pokok organisasi tersebut. Pada umumnya penggunaan kata ‘kader’ sangat lekat dengan harapan bahwa para kader tersebut kelak dapat meneruskan kepengurusan atau kepemimpinan organisasi. Untuk mendidik atau membentuk seorang kader itu harus melalui yang namanya Pengkaderan.

Kader PMII adalah mereka yang telah mengikuti proses kaderisasi formal, mulai dari tingkat MAPABA, PKD, PKL hingga PKN. Sebagai seorang kader PMII memiliki tanggung jawab untuk meningkatkan kecerdasan, mengasah kemampuan serta mampu mengembangkan ilmu pengetahuan didalam lingkungan sosial masyarakat. Bicara soal kader, pasti yang ada di pikiran kita tentang seseorang yang telah berproses dalam sebuah organisasi. 
Peran kader dalam lingkungan sosial bermasyarakat sangat penting baik di bidang akademik maupun pengembangan soft skill. Kader PMII harus bisa mengisi ruang-ruang strategis di masyarakat, harus mampu mengembangkan kecerdasan intelektual karena kader PMII mempunyai tanggung jawab untuk mengembangkan literasi keilmuan dan intelektualitas, sehingga kader tersebut mampu membekali diri dalam berkontribusi di tengah masyarakat.

Peran Kader PMII juga memberikan kontribusi produktif dibidang ekonomi seperti Manajemen keuangan dalam masyarakat, mengadakan pelatihan kegiatan Ekonomi kreatif kepada masyarakat pengganguran untuk meminimalisir bertambahnya jumlah pengganguran dalam masyarakat, menciptakan kemitraan dari ekonomi kuat kepada ekonomi lemah dengan memberikan dorongan tidak langsung berupa program, stimulan, dan motivasi sehingga masyarakat bawah mampu menangkap peluang, memiliki usaha, kreatif dan inovatif untuk melepaskan diri dari sifat wage employment menuju masyarakat mandiri atau self employment.

Selain dari pada itu, peran kader PMII ialah sebagai penghubung dalam mengembangkan ekonomi kreatif, karena hal ini merupakan potensi yang dinilai strategis dalam membentuk kemandirian dan meningkatkan perekonomian masyarakat. Ekonomi kreatif sebagai konsep kegiatan ekonomi yang bertujuan untuk meningkatkan taraf kehidupan yang tidak lepas dari industri kreatif juga merupakan kegiatan ekonomi yang berbasiskan kreativitas. Kedua hal tersebut saling berhubungan erat dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Terakhir, setelah kegiatan ekonomi kreatif dilaksanakan, diharapkan kader PMII langsung mengarahkan tentang pemasaran ekonomi kreatif setelah pendampingan, agar masyarakat bisa memasarkan usahanya dengan baik dan benar, salah satu contoh yang bisa kita ambil yaitu pemasaran ekonomi kreatif yang paling efektif dengan menggunakan sosial Media baik Facebook, Instagram dan lain-lain.

Kesimpulannya adalah peran kader harus mampu mengisi semua ruang-ruang dan membawa atau membuat perubahan dalam masyarakat yang lebih mengarah kepada kesejahteraan masyarakat tersebut. Sebagai kader PMII diharapkan dapat terus bersinergi dan memberikan umpan yang baik kepada masyarakat pada umumnya. Dari sini perlu di garis bawahi bahwa menjadi kader akan terasa percuma jika hanya duduk dan meminum kopi tanpa tahu-menahu proses pembuatannya.

Foto: mbizmarket.co.id, Editor: Alda

You may like these posts