KOPRI PMII Nganjuk Siap Menjadi Partner Isu Perempuan dan Anak

KOPRI PMII Nganjuk Siap Menjadi Partner Isu Perempuan dan Anak


TIMESPERGERAKAN.COM, NGANJUK - Mengawali agenda pengembangan sumber daya bagi Kader PMII pasca libur Idul Fitri, PC KOPRI PMII Nganjuk menggelar Sekolah Advokasi bertempat di Dinas Sosial Kabupaten Nganjuk, Dimana para kader dibina selama 2 hari Jum'at-Sabtu (11-12/06).

perihal pendampingan dalam menyelesaikan masalah-masalah sosial sampai ke ranah hukum. Sekolah Advokasi ini lebih dikhususkan untuk pendampingan masalah perempuan dan anak khususnya di Kabupaten Nganjuk.

Sahabat Binti Suliyani selaku ketua KOPRI Cabang Nganjuk memaparkan kepada Times Pergerakan, " bahwa Sekolah Advokasi ini bertujuan agar Kader KOPRI Nganjuk bisa menjadi partner pihak-pihak yang menaungi masalah perempuan dan anak di Kabupaten Nganjuk, seperti P3A, P2PT2A, dan WCC".

Kegiatan ini memiliki materi utama, yaitu Kebijakan Advokasi terhadap Perempuan dan Anak. Sehingga peserta bisa melakukan advokasi terhadap masyarakat yang memang betul-betul membutuhkan dan mengalami masalah sosial seperti KDRT, pelecehan seksual, dan lain-lain.

Pewarta : Faisol, Editor : Ihza

You may like these posts