BREAKING NEWS: PMII Komisariat Unmul Gelar Upgrading dan Rakerkom Perdana

BREAKING NEWS: PMII Komisariat Unmul Gelar Upgrading dan Rakerkom Perdana


TIMESPERGERAKAN.COM, SAMARINDA - Pengurus Komisariat Universitas Mulawarman (Unmul) sukses menggelar Upgrading dan Rapat Kerja Komisariat (Rakerkom) di Aula Kanwil Kementrian Agama (Kemenag) Kaltim secara hybrid, pada Sabtu (17/7) pukul 14.00 Wita.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Ketua Pengurus Cabang PMII Kota Samarinda, M Ajie Faisal MZA di dampingi Sekretaris Korps Putri PMII (KOPRI) PMII Cabang Kota Samarinda, Alvita Niamullah dan Wakil Ketua II Bidang Internal, Topan Setiawan.

Hadir juga Wakil Rektor II Unmul, H Abdunnur sebagai Keynote Speaker. Turut hadir Majelis Pembina Komisariat (Mabinkom) PMII Unmul diantaranya, Anggota Komisi III DPRD Kaltim, Syafruddin dan Komisioner Bawaslu Kukar, Teguh Wibowo. Turut pula hadir Tokoh Agama Nahdlatul Ulama (NU) KH Silahuddin Abunnur Lc.

Ketua Komisariat PMII Unmul, Ahmad N Abrori menyampaikan, di tengah pandemi saat ini, tak menyurutkan semangat pergerakan pada tubuh PMII. Ia melanjutkan, kegiatan tersebut sebagai evaluasi peningkatan kinerja kepengurusan Komisariat Unmul.

"Kami akan tetap mengupayakan untuk terus berkontribusi dalam kaderisasi Walau di tengah pandemi saat ini, ucap Abrori saat menyampaikan sambutannya.

Lanjut ia menyampaikan, jumlah kader yang tengah aktif menjalankan kontribusinya sebagai kader pergerakan yakni, 50 orang. 

"Artinya sudah lumayan lebar untuk masuk keranah fakultas, untuk mendominasi jumlah kader," paparnya.

Namun, peningkatan gerakan, cerita Abrori, harus di sinergitaskan dengan dukungan kalangan senior, pembina bahkan stakrholder kampus.

"Terbentuknya sekretariatan PMII Komisariat Unmul juga menjadi sarana untuk meningkatkan keoorganisasian. Terutama, rayon yang telah kita berhasil follow up yakni Rayon Fakultas Kehutanan dan Fakultas
ilmu Sosial dan Politik," tuturnya.

Sementara itu, Ketua PC PMII Kota Samarinda, M Ajie Faisal Mutaqqin ZA mengapresasi kegiatan yang dinisasi guna peningkatan keoorganisasian di PMII Unmul.

"Saya sangat mengapresasi PMII Unmul ini sebagai bentuk peningkatan organisasi. Walau upaya ini terkendala situasi pandemi ini, semangat juang kaderisasi harus tetap ditingkatkan," uca Ketua PC PMII Samarinda, M Ajie Faisal MZA.

Ajie berpesan agar Sumber Daya Kader PMII harus bisa terus ditingkatkan. Agar dapat berbeda dengan mahasiswa yang tidak ikut organisasi, terutama di PMII Unmul.

"Agar kita SDM kader PMII tidak boleh kalah dengan mahasiswa yang tidak mengikuti organisasi," pesan Ajie sembari membuka acara tersebut.

Pewarta: Topan Setiawan, Editor: Yakin

You may like these posts