Melalui MAPABA, Rayon Hukum Komisariat Universitas Tadulako Tekankan Sikap Loyalitas dan Integritas

Melalui MAPABA, Rayon Hukum Komisariat Universitas Tadulako Tekankan Sikap Loyalitas dan Integritas


TIMESPERGERAKAN.COM, PALU - Pengurus Rayon (PR) Hukum Komisariat Universitas Tadulako menggelar Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA) yang bertempat di Pesantren Baitul Izzah pada Jum'at-Minggu (3-5/09).

Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 32 peserta yang terdiri dari beberapa rayon yang berada di Komisariat Universitas Tadulako serta dari luar komisariat. Kegiatan yang dilangsungkan selama tiga hari ini bertujuan untuk menciptakan regenerasi kader PMII yang akan menjadi pengurus PMII nantinya. 

Kegiatan MAPABA kali ini mengusung tema 'Mewujudkan Anggota PMII yang Integritas, Loyalitas, dan Kreatif dalam Transformasi Nilai Pergerakan'. Sahabat Sofyan selaku Ketua Rayon Hukum menuturkan tema tersebut mengandung makna "bagaimana setiap kader PMII memiliki integritas dan loyalitas yang harus dikuatkan dalam diri masing-masing kader sehingga meskipun timbul beberapa masalah dinamika di dalam tubuh PMII, kader-kader tetap loyalitas memberikan sumbangsih dan pemikiranya terhadap PMII".

“Tidak hanya persoalan loyalitas, kader-kader juga dituntut untuk tetap kreatif sehingga tidak akan menjadi kader lepas, kami akan tetap mengontrol untuk mencari tahu minat dan bakat kader-kader sehingga memunculkan suatu kreatifitas dalam PMII,” imbuhnya.

Sofyan berharap agar sikap loyalitas dan komitmen tersebut tidak hanya melekat pada peserta MAPABA kali ini, melainkan juga peserta MAPABA sebelumnya dan kini statusnya sudah menjadi anggota PMII, sebagaimana ikrar peserta dalam prosesi pembaiatan untuk tidak meninggalkan PMII dalam kondisi apapun. 

“Serta kader-kader juga harus tetap menunjukan intelektualnya dalam Ilmu fakultatif Ilmu umum nah itu harus tetap ditingkatkan sehingga kompetensi kader-kader di PMII dan Intelektual PMII itu bisa diukur dalam kaderisasi sehingga ketertarikan beberapa orang terhadap PMII itu ada,” pungkasnya.

Pewarta: Sukri, Editor: Riyan

You may like these posts